Malu itu bisa jajan di cafe tapi infaq cuma Rp1000
Parkir aja sekarang seribu, masa parkir hidup di dunia juga seribu???
Udah gitu, pilih uang seribuan yg paling lecek pula hadeeehhhh -___-"
>MALU BERINFAQ KARENA TAKUT DIKIRA PAMER?
Pamer itu infaq 50/100rb tapi cuma sekali seumur hidup.
Abis itu ga pernah infaq lg sampe tahun depan. hadeeehhh -___-"
Lebih baik sedikit tapi rutin..
Lebih baik lagi klo bisa rutin dan banyak..
>GAJI BULANAN SAYA PAS-PASAN, NANTI KALAU TIDAK CUKUP BUAT KEBUTUHAN LAIN GIMANA??
Namanya jg Manusia, tak pernah merasa cukup. Tolong belanjakan harta Anda dengan bijak. Bedakan mana KEBUTUHAN mana KEINGINAN.
Apa saja yg membuatmu ragu untuk berinfaq/sedekah itu datangnya dari Setan. Di Al-Quran sudah dijamin jika Anda berinfaq/sedekah tidak akan membuat Anda kehilangan harta malah akan dilipatgandakan.
>BUKANKAH TANGAN KANAN MEMBERI TANGAN KIRI TAK MELIHAT?
BENAR, karena memang tangan ga punya mata, hahaha..
Al-Quran pun menajawab:
"Orang-orang yang menafkahkan hartanya di malam dan di siang hari secara sembunyi-sembunyi dan TERANG-TERANGAN, maka mereka mendapat pahala di sisi Tuhannya. Tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati." (Al-Baqoroh 274)Perbanyak infaq/sedekah sembunyi-sembunyi, Dan tak perlu ragu infaq/sedekah diliat orang.
Semoga bermanfaat