Laman

Minggu, 24 Desember 2017

Apakah yang dimaksud BERILMU itu ?


Berilmu itu bukanlah engkau hafal dalil2, bukanlah pintar teori-teori, dengan serentetan kutipan-kutipan memukau mata ala asing..!!
Berilmu itu adalah bercahayanya hatimu, yang menerangi orang2, membawa damai hati dan kesejukan cinta, mengikat kuat rasa persaudaraan dan kasih sayang sesamamu.
Berilmu adalah keunggulan jiwa atas kemuliaanNYA

mulia karena membasuh airmata mereka yang menangis sedih luka papa, menentramkan hati mereka yang risau gundah galau, membawa rasa aman dan tenang, terjamin dengan kasih sayang.
Jika ilmumu kurang janganlah engkau membuka buku, tapi sadari setiap kelemahanmu dan kekuranganmu, introspeksi dirimu...!
Buku hanya memuat racun racun pemahaman dan dogmatis, yang membentuk kerangka tempurung tempurung sempit yang akan membatasimu dari kebebasan berfikir dan kemajuan nalar serta pencapaian jiwa.

Buka lembaran barumu sebagai orang yang berilmu sesungguhnya, yang mengerti akan kebodohanmu sendiri.
dengan Ilmu saja tidaklah cukup melakukan dasar yang utama bagi suatu kesempurnaan, tanpa tha’at dan sabar

Firman Allah ta’ala :
Wasta’iinu bishshobri washshalat, wainnaha lakabiirotun illa ‘alalkhosi’iin , alladziina yadzunnuna annahum malaquu robbihim wainnahum ilaihi roji’uun
(QS.al-baqarah–45-46)

Artinya : jadikanlah shabar dan shalat itu penolak dan sesungguhnya yang demikian itu berat kecuali bagi orang yang khusyu’ yaitu orang yang meyaqini bahwa mereka itu akan menemui tuhan dan bahwa mereka akan kembali pada Allah.
demikianlah ilmu itu mengalir dalam darah orang2 yang penuh ilham inspirasi Tuhan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar