hakikatnya sujud itu bukan muka di sajadah dan pantat di atas ...
tapi hakikatnya sujud itu adalah batin yang tersungkur kepada Alloh sampai bathin itu mati dan pinsan seperti nabi musa ...
.
فلما تجلى ربه للجبل جعله دكا و خر موسى صعقا
"Tatkala Tuhannya menampakkan diri kepada gunung itu, dijadikannya
gunung itu hancur luluh dan Musa pun jatuh pingsan". (QS.7:143)
.
mati atau pinsan itu bukan mati nyawanya atau pinsan tak sadar
tapi mati nafsunya dan pinsan dengan kefanaan
dan ketika sadar musa telah bertaubat kepada Alloh
artinya taubat itu kembali kepada Alloh ...
.
فلما آفاقا قال سبحانك تبت اليك
Maka setelah Musa sadar kembali, dia berkata: "Maha Suci Engkau, aku bertobat kepada Engkau (QS.7:43)
.
dan artinya kembali kepada Alloh itu Adalah kesadarannya sudah bukan
pada nafsunya musa, tapi kesadarannya dengan Ruh Qudsi, Ruh yang hanya
bisa melihat Alloh ...
.
sehingga melihat gunungpun sudah fana ... hancurlah gunung yang kelihatan hanya Alloh semata ...
.
MAKA BAGI ORANG YANG SUDAH SUJUD BATHINNYA
AKAN ADA TANDA-TANDA BEKAS SUJUD PADA WAJAH(bathin)NYA
.
tanda-tanda itu bukan tanda hitam pada jidat, dan yang dimaksud wajah
itu bukan wajah mukamu ... tapi wajah itu adalah kelakuanmu mencerminkan
... kefanaan ... tutur kataamu mencerminkan kefanaan... duduk dan
diammu mencerminkan kefanaan ...
bahkan komentarmu pada status ini mencerminkan kefanaan ..
.
TANDA SUJUD SEPERTI ITULAH YANG DIKETAHUI OLEH NABI DAN OLEH ORANG-ORANG YANG SUDAH SUJUD BATINNYA SEPERTI NABI SAW
.
سيماهم فى وجوههم من آثر السجود ذالك مثلهم فى التوراة و مثلهم فى الانجيل
"tanda-tanda mereka tampak pada wajah mereka dari bekas sujud.
Demikianlah sifat-sifat mereka dalam Taurat dan sifat-sifat mereka dalam
Injil" (QS. 48:29)
.
hanya bagi yang sudah sujud sajalah yang bisa mengetahui orang yang sudah sujud
dan hanya bagi orang yang sudah sujud sajalah yang mengetahui orang yang belum sujud
.
JADI BAGI YANG BELUM SUJUD BATINNYA KEPADA ALLOH
JANGAN MEMPERMALUKAN DIRI DENGAN MEMBAWA DALIL-DALIL AGAR KELIHATAN SUDAH SUJUD ...
.
DEMI ALLOH BATINKU MENGETAHUI SUJUD KALIAN !! ... DALAM UCAPAN KALIAN ....
.
nabi saw bersabda :
.
هَلْ تَرَوْنَ قِبْلَتِي هَا هُنَا فَوَاللَّهِ مَا يَخْفَى عَلَيَّ
خُشُوعُكُمْ وَلَا رُكُوعُكُمْ إِنِّي لَأَرَاكُمْ مِنْ وَرَاءِ ظَهْرِي
Rosululloh saw bersabda "Apakah kalian melihat kiblatku disini? Demi
Allah, tidaklah tersembunyi bagiku khusyuk dan rukuk kalian. Sungguh,
aku dapat melihatnya dari belakang dzohir-ku.(batinku)"
(No. Hadist: 401 | Sumber: Bukhari | Kitab: Shalat)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar